YAMALUBE
Pelajari lebih lanjut tentang oli asli kami, YAMALUBE, “Liquid Engine Component” yang dibuat dengan pengetahuan para ahli tentang sepeda motor dan produk Yamaha.
"Liquid Engine Component" yang mewujudkan 100% kinerja produk Yamaha
Ini adalah video yang menceritakan sejarah lahirnya dan pengembangan "Oli Asli" yang berlangsung lebih dari setengah abad,
dan alasan mengapa YAMALUBE diposisikan sebagai "Liquid Engine Component"
Story (short version): YAMALUBE, the “Liquid Engine Component” (6:30)
YAMALUBE Theater
Komponen asli yang dirancang oleh engine developers,
"Liquid Engine Component" yang mewujudkan 100% performa produk Yamaha
"Liquid Engine Component" tidak seperti yang lain, dibuat dengan pengetahuan para ahli tentang sepeda motor dan produk Yamaha
YAMALUBE adalah oli mesin yang dikembangkan oleh Yamaha khusus untuk sepeda motor.
Engineer yang mengetahui karakteristik mesin dan transmisi,
dan peran yang diperlukan dari oli mesin berpartisipasi dalam pengembangan untuk mewujudkan optimalnya performa untuk setiap jenis sepeda motor,
mulai dari skuter hingga super sport pada tingkat yang lebih tinggi.
"Base Oil", bahan yang kami pilih dengan teliti
"Base Oil" adalah bahan penting dalam pembuatan oli mesin dan oli lainnya. Dengan memurnikan minyak mentah atau melakukan treatment dan pencampuran kimia, base oil dapat dibuat dengan memiliki berbagai sifat. Sebagai produsen mesin, Yamaha secara teliti memilih dan menggunakan base oil yang paling sesuai dengan berbagai karakteristik mesin dan lingkungan penggunaannya.
Aditif optimal untuk produk Yamaha
Aditif meningkatkan kemampuan base oil, dan sangat penting untuk oli berperforma tinggi. Performa oli bergantung pada campuran aditif yang memiliki berbagai efek, seperti "menstabilkan viskositas oli" dan "menjaga kebersihan bagian dalam mesin". Kami telah menyesuaikan campuran rasio aditif YAMALUBE dengan teliti untuk memaksimalkan performa mesin Yamaha.
"Stabilitas Shear" yang tinggi
Oli mesin sepeda motor bertanggung jawab untuk melumasi transmisi dan kopling. Oli akan mengalami "Shear (pergeseran)" yang kuat, yang merobek lapisan minyak saat roda gigi berputar. YAMALUBE memiliki "Stabilitas Shear" tinggi yang mencegah penurunan viskositas yang tajam.
"Stabilitas termal & oksidasi" yang tinggi
Sepeda motor memiliki tenaga yang tinggi dengan kapasitas mesin yang kecil. Tentu saja, ini menjadi lingkungan termal yang berat untuk Oli. YAMALUBE memiliki kestabilan oksidasi dan kestabilan termal yang tinggi, sehingga dapat mempertahankan performa aslinya meski dalam kondisi yang berat sekalipun.
"Retensi lapisan oli" yang tinggi
Pada mesin sepeda motor, yang sering beroperasi pada RPM tinggi, lapisan oli cenderung rusak saat beban meningkat, yang dapat menyebabkan keausan yang tidak normal atau mesin jadi macet. YAMALUBE memiliki retensi lapisan oli yang tinggi, sehingga dapat melindungi mesin dengan andal bahkan dalam kondisi pengoperasian yang berat.
Untuk informasi lebih detail tentang YAMALUBE, lihat “Yamaha Motor's Waza and Sube” di “A Liquid Engine Component - YAMALUBE: Genuine Yamaha Oil”.